You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kalurahan Jatimulyo
Kalurahan Jatimulyo

Kap. Girimulyo, Kab. Kulon Progo, Provinsi Di Yogyakarta

Selamat Datang Di Website Resmi Kalurahan Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo Mewujudkan Jatimulyo Segitiga Emas "Religius Mandiri Berbudaya" dengan Spirit Jogja Istimewa

Parenting “Pengasuhan di Era Digital” di Balai Kalurahan Jatimulyo

Admin Kalurahan 18 April 2025 Dibaca 47 Kali
Parenting “Pengasuhan di Era Digital” di Balai Kalurahan Jatimulyo

Jatimulyo, 17 April 2025 — Dalam upaya meningkatkan kapasitas orang tua dalam mengasuh anak di tengah tantangan era digital, Kalurahan Jatimulyo mengadakan kegiatan Parenting dengan tema “Pengasuhan di Era Digital” pada hari Kamis, 17 April 2025 bertempat di Balai Kalurahan Jatimulyo. Acara yang dimulai pukul 09.30 WIB ini berlangsung dengan penuh antusiasme dari para peserta yang hadir dari berbagai elemen masyarakat.

Acara dibuka oleh MC, Ibu Ani, dan dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Mardiyanta, Carik Kalurahan Jatimulyo yang mewakili Lurah. Dalam sambutannya, beliau mengucapkan selamat datang kepada tim dari DP3AP2 DIY, Dinsos PPA Kulon Progo, serta seluruh undangan yang hadir. Beliau juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan parenting ini, yang dinilai sangat dibutuhkan oleh masyarakat Jatimulyo dalam menghadapi tantangan pengasuhan anak di zaman modern.

Sambutan berikutnya disampaikan oleh perwakilan DP3AP2 Yogyakarta, yang menyatakan rasa bahagia bisa hadir dan berbagi ilmu dengan masyarakat Jatimulyo. Harapannya, kegiatan ini bisa menjadi awal yang baik dalam membangun pola pengasuhan yang sesuai dengan perkembangan zaman.

Sambutan ketiga datang dari perwakilan Dinsos PPA Kulon Progo, yang menyampaikan pentingnya pengasuhan anak yang menyesuaikan dengan zaman digital namun tetap berlandaskan pada norma dan nilai-nilai yang berlaku. Mengingat masih tingginya angka pernikahan dini di wilayah Kulon Progo, beliau menekankan pentingnya peran orang tua, keluarga, dan lingkungan dalam membentuk karakter dan masa depan anak. Diharapkan melalui kegiatan ini, para peserta mendapatkan gambaran yang lebih jelas tentang pola asuh yang tepat di era digital.

Acara inti diisi dengan penyampaian materi oleh narasumber, Ibu Agustin Dwi Widowati, S.Psi, dari DP3AP2 Yogyakarta. Dalam paparannya, beliau menjelaskan berbagai tantangan yang dihadapi orang tua saat ini, terutama dalam menghadapi pengaruh teknologi dan media digital terhadap tumbuh kembang anak. Materi disampaikan secara interaktif dan dilanjutkan dengan sesi diskusi bersama peserta, yang menunjukkan antusiasme dan kepedulian tinggi terhadap isu pengasuhan.

Peserta kegiatan ini terdiri dari anggota Desa Prima, perwakilan PKK, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta Forum Anak. Kegiatan ditutup dengan harapan bahwa ilmu yang diperoleh bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari demi menciptakan lingkungan pengasuhan yang sehat dan adaptif terhadap perkembangan zaman.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image

APBDes 2024 Pelaksanaan

Pendapatan
Rp3,178,444,418 Rp3,208,492,388
99.06%
Belanja
Rp3,195,365,243 Rp3,303,530,227
96.73%
Pembiayaan
Rp245,037,839 Rp245,037,839
100%

APBDes 2024 Pendapatan

Hasil Usaha Desa
Rp20,588,451 Rp30,000,000
68.63%
Hasil Aset Desa
Rp42,986,560 Rp25,000,000
171.95%
Dana Desa
Rp1,974,338,000 Rp1,974,338,000
100%
Bagi Hasil Pajak Dan Retribusi
Rp130,769,080 Rp162,588,907
80.43%
Alokasi Dana Desa
Rp1,000,565,481 Rp1,000,565,481
100%
Bunga Bank
Rp4,938,846 Rp6,000,000
82.31%
Lain-lain Pendapatan Desa Yang Sah
Rp4,258,000 Rp10,000,000
42.58%

APBDes 2024 Pembelanjaan

Bidang Penyelenggaran Pemerintahan Desa
Rp1,186,227,028 Rp1,250,599,388
94.85%
Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa
Rp1,432,105,415 Rp1,451,314,788
98.68%
Bidang Pembinaan Kemasyarakatan
Rp167,179,800 Rp175,416,051
95.3%
Bidang Pemberdayaan Masyarakat
Rp229,853,000 Rp230,200,000
99.85%
Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat Dan Mendesak Desa
Rp180,000,000 Rp196,000,000
91.84%